Setelah bulan Ramadan berakhir, maka selanjutnya adalah bulan Syawal. Yang dalam agama Islam diyakini sebagai bulan baik untuk menggelar pernikahan. Itu artinya, akan banyak pasangan yang mengikat janji setia di hadapan Tuhan pada bulan ini.
Meskipun pandemi masih saja menghantui, namun gejolaknya tidak lagi mencekam seperti dua tahun lalu. Beberapa calon pasangan pengantin pun sudah banyak yang menggelar pesta pernikahan secara terbuka.
Akan tetapi, karena tidak semua daerah sudah berstatus zona hijau, maka beberapa diantaranya memilih menikah dengan konsep intimate wedding dan hanya di KUA. Tentu saja, dengan persiapan yang juga simple plus menggunakan kebaya akad nikah hijab sederhana pula.
Nah, berikut Narasi Nia berikan beberapa contoh kebaya akad nikah sederhana untuk calon mempelai yang nggak suka ribet 😉
1| Kebaya Putih Train
Baju akad nikah muslim pertama yang jadi rekomendasi adalah kebaya putih dengan train yang dipadukan dengan siger sunda. Tampak sederhana namun tidak meninggalkan kesan elegant. Cocok banget untuk pasangan yang tidak suka ribet dan maunya tampil simple.
Image by Instagram Melody Laksani |
2| Kebaya Full Lace
Kebaya full lace menjadi pilihan kedua untuk baju akad nikah di KUA. Selain desainnya yang sangat simple, penambahan veil yang lembut akan menambah kesan menawan pada mempelai wanita. Ah, akan bertambah lengkap jika warna yang digunakan adalah sejenis warna stone.
Image by Instagram Nugraha Riski |
3| Kebaya Hijab Square
Baju akad nikah hijab modern juga bisa menggunakan kerung segi empat yang kemudian dirangkai seindah mungkin dengan lilitan bunga melati. Tidak hanya itu, pemilihan warna kebaya dan perpaduan warna hijap nya pun nggak boleh semabarangan. Akan lebih indah jika mengunakan warna cloud yang kalem. Penasaran resulnya seperti apa? Yuk, tengok saja gambar di bawah ini!
Image by Instagram Andina Rahayu |
4| Kebaya Cheongsam
Nah, kebaya akad nikah hijab sederhana juga boleh berwarna selain putih, lho. Pink, misalnya. Seperti warna baju akad nikah dalam islam yang tampak dalam gambar di bawah ini.
Meski warna pink cenderung cerah, jangan khawatir. Hal ini bisa disiasati dengan pemilihan warna yang agak kalem. Atau dapat dipadu-padankan dengan Korean makeup supaya tampil glowing.
Image by Instagram Catatan Nikah |
5| Kebaya Akad Nikah Batik
Baju akad nikah simple selanjutnya adalah kombinasi gaun dengan kain batik yang manis. Kain batik bisa digunakan sebagai bawahan berupa rok atau bisa jugad dijadikan selendang.
Motif batik yang digunakan tergantung selera. Bisa juga disesuaikan dengan hijab dan baju pengantin pasangan agar lebih serasi.
Image by Bajupengantinmuslim.net |
6| Kebaya Akad Nikah Pastel
Untuk baju akad nikah sepasang, bisa didiskusikan terlebih dahulu dengan pasangan, orangtua, keluarga ataupun WO yang bersangkutan. Mengenai warna, pastel menjadi pilihan yang tepat sebab tergolong warna yang kalem dan tidak terlalu cerah. Cocok sekali digunakan dalam konsep pernikahan seperti intimate wedding yang keseluruhan proses nya sangat lekat dengan kesederhanaan.
Image by Instagram Inspirasi Pengantin Muslim |
7| Kebaya Akad Nikah Putih Klasik
Baju akad bernuansa putih bukan berarti ketinggalan zaman. Malah, warna putih yang identik dengan lambang kebersihan dan kesucian menjadi pilihan yang tepat sebagai baju akad nikah modern. Apalagi warna putih sangat bervariasi. Ada warna putih bersih, putih klasik, putih gading, putih snow, lace, rice,frost, porcelain dan masih banyak lainnya.
Image by Beuatynesia |
Dari tujuh model kebaya akad nikah hijab sederhana di atas, Narasi Nia paling populer dengan yang putih klasik, sih. Walau kini, warna pastel, abu, earth-tone juga mendominasi tema pernikahan. Bahkan, nggak jarang juga ada yang menggunakan warna pink sebagai busana di hari bahagianya. Namun, alangkah baiknya jika warna kebaya disesuaikan dengan makeup agar calon pengantin tampil semakin flawless.
Post a Comment
Post a Comment
Thanks for stopping by. Sila tinggalkan jejak berupa kritik maupun saran pada kolom komentar, ya 🤗 Regards 🙏